Manajer Manchester United, Ruben Amorim mengomentari tren positif yang sedang diraih anak asuhnya belakangan ini. Ia menyebut bahwa Setan Merah tidak boleh sombong dengan tren itu dan harus tetap bekerja keras.
Seusai menjalani start musim 2025/2026 yang kurang baik, Manchester United mulai berbenah. Belakangan ini Setan Merah mulai memetik sejumlah hasil yang bagus di Premier League.
Mereka meraih tiga kemenangan beruntun melawan Sunderland, Liverpool dan Brighton. Namun sayang di pekan lalu, streak kemenangan mereka terhenti saat ditahan imbang Nottingham Forest di pekan lalu.
Ruben Amorim menilai bahwa MU tidak boleh berpuas diri dengan tren tanpa kekalahan tersebut. Ia ingin timnya tetap rendah hati dan terus bekerja keras agar tren ini bisa berlanjut.
