Rekap Hasil Liga Europa Tadi Malam: Duo Timnas Indonesia, Dean James dan Calvin Verdonk, Catat Hasil Berlawanan

Laga-laga seru tersaji pada matchday ketiga fase liga Liga Europa 2025/26 yang digelar Kamis (23/10/2025) malam hingga Jumat (24/10/2025) dini hari WIB.
Sejumlah kejutan terjadi, mulai dari debut manis pelatih baru hingga tumbangnya beberapa tim unggulan.


Debut Sempurna Sean Dyche Bersama Nottingham Forest

Pelatih anyar Nottingham Forest, Sean Dyche, membuka masa kepemimpinannya dengan hasil sempurna. Bermain di City Ground, Forest sukses menundukkan FC Porto dengan skor 2-0.

Dua gol penalti menjadi kunci kemenangan perdana mereka di fase grup sekaligus memberikan kekalahan pertama bagi Porto musim ini.
Morgan Gibbs-White membuka keunggulan lewat titik putih pada menit ke-20 setelah Jan Bednarek melakukan handball, sebelum Igor Jesus menggandakan skor di menit ke-77 usai pelanggaran Martim Fernandes terhadap Nicolò Savona.


Roma Takluk di Kandang Sendiri

AS Roma kembali harus menelan kekecewaan di depan publik Olimpico setelah tumbang 1-2 dari Viktoria Plzeň.
Tim tamu mencetak dua gol cepat melalui aksi Prince Kwabena Adu dan Cheick Souaré, membuat pasukan Gian Piero Gasperini kesulitan bangkit.

Paulo Dybala sempat memperkecil ketertinggalan lewat titik putih — yang juga menjadi gol ke-200 dalam kariernya. Namun, solidnya lini belakang Plzeň di bawah arahan pelatih baru Martin Hyský memastikan tiga poin jatuh ke tangan wakil Republik Ceko itu.


Go Ahead Eagles Ukir Sejarah, Tumbangkan Aston Villa

Di Belanda, kejutan besar terjadi saat Go Ahead Eagles, yang diperkuat bek Timnas Indonesia Dean James, berhasil menumbangkan Aston Villa dengan skor 2-1.

Villa sempat unggul cepat lewat Evann Guessand di menit ke-4, namun Mathis Suray menyamakan kedudukan sekaligus mencetak gol kandang pertama Eagles di kompetisi Eropa.
Kapten Mats Deijl memastikan kemenangan di menit ke-61, sementara peluang Villa untuk menyamakan skor pupus setelah penalti Emiliano Buendia gagal menembus gawang sebelas menit sebelum laga berakhir.


Lille Kalah Tipis, Verdonk Tampil Mengesankan

Bek kiri Timnas Indonesia, Calvin Verdonk, tampil gemilang meski Lille harus menelan kekalahan tipis 3-4 dari PAOK dalam laga di Stade Pierre-Mauroy.

Verdonk mencatat satu assist dan tampil menonjol sepanjang pertandingan, meski hasil akhir tak berpihak pada timnya.
Assist-nya dari sepak pojok berhasil dikonversi menjadi gol oleh Benjamin André, namun Lille akhirnya harus mengakui keunggulan wakil Yunani tersebut.

Mungkin Anda Menyukai